Bismillah..
Assalamualaikum mamak onlen?? Apa kabar?? Sudah lama kita tak bersua via onlen ya..😅Do'a saya berharap Insya Allah mamak onlen sehat semua dengan keberkahan rezeki yang berlimpah. Aamiin..
Resep kali ini, saya buat ketika anak ketiga saya yang berumur 3 tahun selesai operasi. Kabarnya, ikan gabus ini bisa mengobati luka pasca operasi dengan lebih cepat.
Saya buatnya dengan sesimpel-simpelnya dan pastinya tetap enak. Untuk versi dewasa, resep ini bisa ditambahkan rawit merah utuh untuk menambah citarasa pedasnya. Buat anak-anak, cabenya di skip. Kalo anaknya suka pedes, lanjut aja cemplungin cabenya. Hhee..
Siapin catetan ya mak biar ga lupa..
Bahan-bahan yang perlu disiapkan :
[ ] Ikan gabus 1/2kg. Bersihkan, lalu potong-potong beberapa bagian sesuai selera. Marinasi dengan jeruk nipis dan garam selama 30 menit untuk menghilangkan bau amis. Setelah selesai marinasi, cuci lagi sampai bersih. Sisihkan
[ ] Wortel import 3bh. Potong-potong. Sisihkan
[ ] Daun Bawang 2bh. Potong-potong.
[ ] Tomat merah besar 1bh. Potong-potong.
[ ] Jahe sejempol. Geprek
[ ] Bumbu penyedap secukupnya
[ ] Garam secukupnya
[ ] Gula secukupnya
Bumbunya :
[ ] Bawang putih kating 4b
[ ] Bawang merah 6bh
[ ] Lada butir sejumput
Bawang merah dan bawang putih digoreng bersamaan sampai kecoklatan. Lalu haluskan dengan ladanya.
Cara memasak :
[ ] Panaskan minyak goreng secukupnya. Masukkan bumbu halus. Aduk rata sampe kecoklatan dan mengeluarkan aroma harum.
[ ] Setelah bumbu matang, kasih sedikit air agar bumbu tidak menggumpal. Aduk-aduk.
[ ] Tambahkan air 1 liter. Tunggu sampai mendidih. Lalu masukkan wortel. Masak wortel sampai empuk. Tes tusuk wortel untuk mengecek sudah empuk atau belum.
[ ] Lanjut masukkan ikan gabusnya. Cukup masak 5 menit, ikan gabusnya sudah matang. Kalo kelaman masaknya, ikan bisa hancur.
[ ] Lalu terakhir masukkan tomat, daun bawang, bumbu penyedap, garam dan gula. Aduk-aduk kemudian tes rasa.
[ ] Angkat dan sajikan
Mudah dan simpel ya mak masaknya. Boleh dishare mak resepnya kalo ada tetangga yang ngiler..😅
#hepirecook
#hepicooking
0 Komentar