Ada tips efisien, untuk mendapatkan sari air perasan jeruk nipis tanpa harus capek, pegal jari-jari tangannya. Bisa dicoba dirumah ya mom.
Pertama, siapkan dulu alat dan bahannya.
Bahan
- Jeruk Nipis
- Alat Perasan
- Pisau
- Gelas
Cara Memerasnya
- Ambil jeruk nipis, belah bagi dua
- Pada tiap potongannya, buat sayatan di tengah-tengah buah berbentuk silang "X"
- Peras jeruk nipis seperti biasa
- Lihat sendiri, betapa ringan memeras, dan air perasan jeruk nipis mengucur deras
- Tuang air perasan ke dalam gelas
- Air perasan jeruk nipis siap disajikan
Selamat menikmati ya mom. Semoga bermanfaat tipsnya.
0 Komentar