Tumis Pakcoy Rebon: Masak Simpel Rasa Bintang Lima

Menu ini simpel banget sih menurutku. Sat set juga kalau semuanya sudah siap. Entah kenapa, saya lebih suka pakcoy dibanding sawi hijau. Rasanya cenderung lebih enak pakcoy, lebih kres-kres gitu. Dan lagi-lagi semuanya tergantung selera.

Menurut sumber dari Halodoc, pakcoy banyak banget manfaatnya. Salah satunya, menjaga kesehatan kulit.

Kandungan vitamin C pada pakcoy, dapat menangkal radikal bebas. Yang lebih hebatnya lagi, vitamin C ini berperan memproduksi kolagen alami dari dalam tubuh sehingga melawan tanda-tanda penuaan seperti garis-garis halus atau kerutan.


Waahh.. auto sering masak pakcoy deh kayanya ya buibu. Jadi ngga usah beli skincare kalau sering makan pakcoy. Ngurangin kerutan sih..😅😅

Menu tumis pakcoy yang saya buat ini, gampang banget bikinnya. Enak, simpel, sat set.

Masak yuk..

Bahan-bahannya:

  • Pakcoy 1 ikat biasanya isi 5 buah kecil-kecil. Sebelum diiris, pakcoy dibersihkan dulu dibawah air yang mengalir. Setelah bersih, iris-iris pakcoy, lalu sisihkan.
  • Rebon 1 genggam. Cuci bersih kemudian goreng sampai kecoklatan lalu sisihkan.
  • Cabe merah 5 buah. Iris.
  • Cabe rawit merah 4 buah. Iris
  • Bawang Merah 4 buah. Iris
  • Bawang putih kating 1 buah. Iris
  • Garam, gula dan penyedap secukupnya.

Cara masaknya:

  1. Tumis bumbu iris. Cabe, bawang merah dan bawang putih dengan minyak secukupnya.
  2. Setelah bumbu tumis mulai matang dan aromanya harum, masukkan pakcoy dan rebon yang sudah digoreng. Aduk-aduk sebentar sambil masukkan garam, gula dan penyedap secukupnya. Koreksi rasa dan sajikan.

Untuk catatan, sayuran pakcoy ini, tidak perlu terlalu lama dimasak. Cukup 3 menit kira-kira untuk menumis. Agar pakcoy tetap cantik warnanya dan tidak kecoklatan ketika terlalu lama dalam proses memasaknya.

Okee..
Selamat praktek buibu..

Masak murah, simpel, sat set dan tentunya enak..😋

Posting Komentar

0 Komentar