Ngomongin bawang putih yang biasa kita pakai saat masak, ternyata ada 2 jenis bawang putih yang moms harus ketahui bedanya.
Pernah denger kan moms bawang putih kating??
Yang ini salah satu jenis bawang putih yang masih jarang dipakai sama semua moms.
Kenapa sih ga semua moms pakai bawang putih kating buat bumbu masakan? Pasti, alasannya bermacam-macam.
Kemungkinan belum terbiasa pakai jenis bawang putih kating, kemungkinan lain bisa karena alasan harga yang lebih tinggi daripada bawang putih biasa.
Setidaknya, ada tiga perbedaan yang moms harus tau untuk 2 jenis bawang putih ini.
Beda bawang putih kating dan bawang putih biasa
Apa aja sih bedanya?? Littlespatula, akan ngasih bocoran buat moms semua.
- Dari segi aroma, bawang putih kating lebih menyengat daripada bawang putih biasa. Perbandingannya jika mau pakai bawang putih kating dan bawang putih biasa, kira-kira 1:3 untuk pemakaian pada bumbu masakan.
- Pada sisi harga, jelas bawang putih kating lebih tinggi sedikit harganya dibanding bawang putih biasa. Ini biasanya jadi salah satu alasan kenapa bawang putih biasa lebih banyak dipilih daripada bawang putih kating.
- Dari bentuknya, juga terlihat jelas bedanya. Bawang putih kating terpisah-pisah. Sementara bawang putih biasa berkerumun 1 gumpalan gitu..😁
Setelah tau bedanya, jadi sekoarang kira-kira moms mau pakai yang mana nih?😅😅
Lagi-lagi balik ke soal selera ya. Mau pakai bawang putih kating atau biasa, yang penting masaknya mesti pakai bawang putih ya moms biar makin syedap. Kalau saya, terbiasa memakai bawang putih kating karena lebih manteb.
Kalo ga suka pakai ya ga masalah .. 😄
0 Komentar